NewsPrestasi

Farah Yuki Siswi MAN 4 Sleman Raih Medali Perak POPDA Sleman

            Sleman (MAN 4 Sleman) – Prestasi Kembali diraih siswa MAN 4 Sleman, yakni Farah Yuki Nareswari yang berhasil meraih medali perak pada Pekan Olah Raga Pelajar Daerah (POPDA) Sleman untuk cabang olah raga kempo.  Perolehan perak hanya berselisih satu point untuk emas, kata Farah.  “Assalamu’alaikum Bu, dapet e perak e Bu, pada hal hanya selisih 1 poin,” ujar Farah Yuki Nareswari  siswi kelas XII IPA 2 usai berlaga di POPDA Sleman Rabu (6/3/2024). POPDA Sleman merupakan ajang kompetensi bergengsi tingkat kabupaten untuk seleksi menuju tingkat provinsi, yakni tingkat Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

            “Selamat dan sukses untuk Farah Yuki Nareswari yang telah meraih medali perak.  Meski hanya selisih satu poin, tetap semangat.  Terima kasih telah mempersembahkan medali,” ujar Drs. Ahmad Arif Makruf,M.A.,M.Pd kepala madrasah usai mendapat laporan dari Nira Intan Sari,S.Pd staf kesiswaan.  Arif menegaskan madrasah yang dipimpinnya memfasilitasi kepada para siswa untuk berprestasi di berbagai ajang lomba bidang olah raga, seni, maupun lomba mata Pelajaran.

            “Prestasi yang diraih besar manfaatnya untuk studi lanjut hingga karier ke depan.  Berbekal sertifikat kejuaraan, bisa digunakan sebagai modal awal untuk studi lanjut di perguruan tinggi negeri pilihan,” lanjut Arif.  Salah satunya UIN Raden Mas Said yang memberikan beasiswa atau nol rupiah untuk kuliah.  Salah satu persyaratannya adalah meraih juara yang dibuktikan dengan sertifikat kejuaraan.  “Berbagai prestasi beserta nama-namanya akan kami ajukan ke UIN Said, harapan kami dapat dipergunakan dengan sebaik-baiknya,” pungkas Arif di Tengah kesibukannya menjalan tugas.  (eds)

Show More

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *


The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.

Back to top button