MAN 4 Sleman Berikan Penghargaan Kepada Siswa Berprestasi
Sleman (MAN 4 Sleman) – Apel perdana Senin (22/7/2024) diikuti seluruh civitas akademik MAN 4 Sleman berlangsung dengan tertib dan diwarnai dengan pemberian penghargaan dan hadiah kepada peserta didik berprestasi. “Teruslah belajar keras dengan kesungguhan untuk meraih Impian dan cita-cita. Kami ucapkan selamat kepada siswa-siswi yang telah meraih prestasi di berbagai bidang,” papar Drs Ahmad Arif Makruf,M.A.,M.Si kepala MAN 4 Sleman saat menjadi Pembina upacara.
“Madrasah juga memberi apresiasi kepada OSIS dan semua panitia Matsama dari siswa yang berjumlah 54 peserta didik. Berkat kerja keras kalian, Matsama berjalan dengan baik dan lancar,” tegasnya yang kemudian diikuti tepuk seluruh peserta upacara. Dalam kesempatan tersebut, disampaikan penghargaan dan hadiah di antaranya juara kebersihan kelas dan lomba memasak untuk peserta didik kelas XI dan XII. Juga disampaikan kejuaraan dan penghargaan kepada peserta MATSAMA, masa ta’aruf siswa madrasah.
Hasil lombakebersiahankelas sebagai berikut. Juara3, 12 MIPA-2, juara 2 XI A, dan Juara 1, XII PK. Sedangkan juara lomba memasak, Juara 3 XI E, Juara 2 XIII IPS2, dan Juara 1 III IPS-1. Hadiah diberikan oleh Edy Suparyanto wakil kepala madrasah bidang kesiswaan.
Sementara untuk peserta MATSAMA,diumumkan berbagai kejuaran untuk katagori individu dan kelompok. Untuk individu : kostum terbaik putri Daffila Ayudiaysha Gazzni Danaw (kelompok Nusaibah Binti Ka’ab). Kostum terbaik putra Gusti Bimo Surya Atmojo (Kelompok Amr Bin Ash). Peserta teraktif Raffa Najda Ali (Kelompok Amr Bin Ash). Guardian Angel Terfavorit Bilqis Adelia Saputra (XI C), Panitia Tervavorit Riyas Taufiq Febrian (XII PK). Juara katagori kelompok, Jura Pensi Putra yakni Kelompok Muhammad Al-Fatih. Jura Pensi Putri Kelompok Ummu Salamah. Kelompok Terdisiplin Kelompok Hamzah bin Abdul Muntholib. Juara Yel-yel terbaik Kelompok Abu Bakar, Co-card Terbaik Kelompok Fatimah Azzahra dan Juara Umum Kelompok Ummu Salamah. Penghargaan diberikan oleh Yuliyanto,M.Pd staf kesiswaan dan Ahmad Arif Makruf kepala madrasah. (eds)