MAN 4 Sleman Selenggarakan Lomba Literasi
Sleman (MAN 4 Sleman) – Geliat kegiatan madrasah yang berlokasi di selatan lereng gunung merapi, MAN 4 Sleman serasa tiada habis-habisnya. Terakhir adalah berbagai lomba literasi digelar dengan bertempat di area madrasah setempat.
Terdapat 14 macam lomba yang dikhususkan buat seluruh siswa-siswi madrasah yakni lomba rangking 1, mading, pidato, ndongeng, speech, sesorah, muhadloroh bahasa Arab, menulis cerpen, essay,kaligrafi, vlog tematik, poster tematik, baca puisi, dan market day. Sebelum pelaksanaan lomba terlebih dahulu diadakan pelatihan pembuatan mading dan penulisan cerpen. Pelaksanaan lomba yakni hari Selasa (22/10).
Ketua pelaksana Triyono, SPd menyatakan bahwa kegiatan ini terkait Hari Santri dan Bulan Bahasa. “Kegiatan ini diadakan dalam rangka memperingati Hari Santri dan Bulan Bahasa yang sama-sama jatuh pada bulan Oktober”. “Kegiatan ini, lanjut Triyono, diharapkan dapat menumbuhkan semangat membaca, menulis, dan berbicara siswa-siswi, sekaligus sebagai sarana berekspresi untuk mengembangkan bakat di bidang akademik dan non akademik”. (Fh)