Sleman (MAN 4 Sleman)—Siswa MAN 4 Sleman kembali ukir prestasi Pada Pekan Kompetisi Madrasah (PKM) dan Madrasah Fest Daerah Istimewa Yogyakarta tahun 2024 yang berlangsung dari Rabu hingga Kamis (6-7 Maret 2024), di Komplek Madrasah Integrasi yang meliputi MAN 3 Sleman, MTsN 6 Sleman, dan MIN 1 Sleman.
Tiga piala berhasil diraih oleh Siswa MAN 4 Sleman. Yaitu Zaskia Syifa Azzahra, meraih Juara 2 Tenis Meja Tunggal Putri. Putri Handayani Tri Rahayu, meraih Juara 3 Catur Putri. Kemudian Tim Siswa Kreatif, yaitu Adinda Kezia Fajrin, Najwa Khaira Jauza, dan Habib Prima Kurniawan berhasil meraih juara 1 dalam lomba Creative Design Fest (Desain Grafis).
Tim Kreatif ini menunjukkan kolaborasi yang luar biasa dalam menciptakan karya yang inovatif dan menginspirasi, untuk itu mereka akan mewakili DIY dalam dalam Madrasah Fest Tingkat Nasional, di Kota Ambon mendatang.
Kepala MAN 4 Sleman, Drs. Ahmad Arif Makruf, MA., M.Si., menyampaikan rasa Syukur dan bangga atas prestasi yang diraih oleh para siswa. Ungkapnya, Prestasi ini menunjukkan dedikasi dan kerja keras siswa serta guru pembimbing dalam menghadapi kompetisi yang ketat. “Semoga prestasi ini dapat menjadi motivasi bagi siswa lain untuk terus berkembang dan berprestasi di masa mendatang,” ujarnya. (dzl)