Semarakkan HUT Ke-77 RI, OSIS Pratisma MAN 4 Sleman Gelar Game Seru untuk Guru

Sleman (MAN 4 Sleman) – Kemeriahan memperingati Hari Ulang Tahun Ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia (HUT RI) di MAN 4 Sleman belum berakhir. Jumat (19/8/2022) OSIS Pratisma MAN 4 Sleman menggelar berbagai acara, antara lain jalan sehat, game guru, penanaman pohon alpukat, pembagian hadiah dan pentas musik akustik.
Hal yang sangat menarik dan menghibur adalah ketika game guru digelar. Sudah hal yang lumrah jika game digelar untuk siswa, tapi menjadi sesuatu yang seru dan menarik ketika guru dan pegawai yang melakukan. “Mohon seluruh guru dan pegawai berkumpul di lapangan, berbaris 3 banjar,” himbau Joko Raharjo, S.Pd, guru pendamping siswa, melalui suara mikrofon. Tak hanya guru dan pegawai, kepala madrasah, Mohamad Yusuf, S.Ag., M.Pd., juga tak luput dari kepesertaan lomba.
Guru dan pegawai terbagi dalam beberapa kelompok, tiap kelompok terdiri dari 5 orang. Game yang dilaksanakan adalah memasukkan paku dalam botol yang dilakukan oleh 5 orang dengan tali rafia yang diikat pada pinggang sebagai kendali. “Ketika musik diperdengarkan, maka semua peserta harus berjoget, dan ketika musik berhenti, anggota kelompok harus bekerja sama memasukkan paku dalam botol,” instruksi Joko.
Teriakan riuh dari para siswa menggema di halaman madrasah ketika bapak dan ibu guru pegawai mulai berjoget. “Inilah pemandangan lain dari guru kalian, ketika di dalam kelas, mereka jaga image, namun saat ini, inilah aslinya guru kalian,” seru Tri Wahyono, M.Pd, Fis, guru fisika, yang kemudian diikuti gelak tawa semua yang hadir.
Game akhirnya dimenangkan oleh kelompoknya Pak Azis. “Pak, bagaimana kok bisa menang?”, tanya Elva, pembawa acara. “Ini karena kelompok kita memiliki kecerdasan yang lebih dari pada yang lain,” jawab Pak Azis dalam gurauannya. Muncul sebagai runner up, kelompok dari bapak kepala madrasah. (Tutut)