News

Sepakbola MAN 4 Sleman Sparring Partner SSB Merapi

            Sleman (MAN 4 Sleman) – Olah raga sepak bola tidak cukup dengan belajar teori dan praktek di lapangan, diperlukan pula sparring atau latih tanding dengan kesebelasan lain.  Kegiatan sparring partner bisa mengasah skills dalam bermain bola bundar sekaligus membentuk pengalaman agar memiliki mental juara.  “Anak-anak semangat mengikuti sparring sebagai upaya untuk meningkatkan skills.  Ini suatu kehormatan bagi kita mendapat undangan latih tanding dengan Sekolah Sepak Bola (SSB) Merapi,” papar Latif pembina sekaligus pelatih ekstrakurikuler Sepak bola MAN 4 Sleman Rabu (22/9/2022) di lapangan Panti Asih Sleman.

Kegiatan ekstra kurikuler Sepakbola merupakan kegiatan baru di MAN 4 Sleman. Beberapa extra fisik sempat terhenti karena pandemi covid-19.  Peminat ekstra kurikuler  tersebut cukup banyak yakni 20 siswa dan dilaksanakan setiap Sabtu siang.  “Anak-anak meminta kalau bisa eskul sepak bola dilaksanakan seminggu dua kali.  Kita memfasilitasi, tentu dengan mempertimbangkan kemampuan anggaran madrasah.  Alhamdulillah, anak-anak cukup bersemangat,” tutur Nuke coordinator kegiatan extra kurikuler.

“Kita mendukung kegiatan ini, temen-temen guru juga hadir memberikan dukungan moril kepada siswa-siswa yang berlaga dengan Sekolah Sepak Bola (SSB) Merapi ini,” papar Yuliyanto staf kesiswaan.  Selain dihadiri sebagian guru, sparring juga menghadirkan keamanan dengan melibatkan Ibnu Sunaryo satpam madrasah sebagai pendamping, tegas Yuli.  (eds)

Show More

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *


The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.

Back to top button