Sleman (MAN 4 Sleman) – Keindahan keasrian hijau dan bersih nyaman di madrasah dan lingkungan merupakan dambaan seluruh warga. Guna mewujudkan harapan tersebut MAN 4 (MANESA) menggelar kegiatan Jurasik Pak. “Kegiatan bersih lingkungan oleh seluruh warga madrasah yakni Jumat Rapi Resik Lingkungan Pakem yang kami namakan Jurasik Pak, seperti plesetan dari Jurasic Park. Partisipasi warga untuk menciptakan madrasah yang indah bersih atau resik asri sangat dibutuhkan, alhamdulillah berjalan dengan baik di tengah pelaksanaan Penilaian Akhir Semester atau PAS,” kata Nira Intan Sari,S.Pd penggagas acara yang juga agen perubahan MANESA Jumát (10/12/2021).
Dalam kegiatan tersebut, guru dan pegawai serta siswa membersihkan dan menata lingkungan madrasah sesuai dengan pembagian lokasi yang ditentukan. Bagi guru yang sedang mengawas dan siswa yang sedang PAS tidak melaksanakan namun menyusul seusai mereka menyelesaikan tugas. Sehingga tugas utama mengawas bagi guru dan menyelesaian PAS bagi siswa tak terganggu. “Agar lebih terkoordinasi dengan baik, kami bagi lokasi kegiatan bersih lingkungan ini. Setiap lokasi ditangani oleh satu kelompok dengan dua pembimbing yang terdiri dari guru dan pegawai,” papar Dra Indiyani Widiastuti wakil kepala urusan (wakaur) Sarana Prasarana MAN 4 Sleman. Bu Iin, begitu ia biasa dipanggil, menegaskan madrasah juga membentuk Duta Adiwiyata.
Duta Adiwiyata terdiri dari kelompok-kelompok siswa, bertugas untuk merawat lingkungan madrasah. Para siswa yang tergabung dalam duta ini masing-masing diberi tugas seperti mengamati serta merawat suatu lokasi agar tetap terjaga kebersihan keasrian dan keindahannya, tegas Indriyani. “Sudah kami berikan arahan tugas dan tanggung jawab masing-masing. Ada pekerjaan yang perlu mereka selesaikan, untuk tugas-tugas besar seperti perbaikan atau rehap yang tidak bisa dilakukan seperti atap bocor atau perlu rehab tetap menjadi tanggung jawab madrasah,” pungkasnya. (eds)