News

Pramudiana Siswi MAN 4 Sleman Raih Juara 3 Fisika Terintegrasi

            Sleman (MAN 4 Sleman) – Pramudiana Apriliana siswi kelas XII MIPA-1 meraih Juara 3 Fisika Terinegrasi pada ajang Kompetisi Sains Madrasah (KSM).  Penyerahan dilakukan pada Senin (24/7/2023) di Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sleman.  “Kami ucapkan selamat atas prestasi yang diraih ananda Pramudiana Apriliana yang telah meraih juara 3 KSM tingkat kabupaten.  Prestasi ini semoga disusul untuk prestasi berikutnya,” kata Ahmad Arif Makruf,M.A.,M.Si atas capaian siswi di madrasah yang ia pimpin.

            Pramudiana mendapat surat untuk pengambilan medali di mana namanya tertera di surat undangan nomor : B – 4130/Kk.12.04/2/PP.00/05/ 2023 Kementerian Agama Kabupaten Sleman.  KSM merupakan kegiatan yang bertujuan untuk pengembangan dan penguatan ilmu pengetahuan teknologi serta peningkatan mutu daya saing Madrasah terutama di bidang Sains.  Pramudiana mempersiapkan diri dengan sebaik-baiknya dengan bimbingan dari Tri Wahyono,S.Pd.,M.Pfis guru mata pelajaran Fisika.

            Selain mendapatkan penghargaan dan medali. Pramudiana juga mendapat pembinaan dari Kementerian Agama Kabupten Sleman.  MAN 4 Sleman terus mengikutsertakan siswa-siswinya dalam berbagai event lomba.  “Melalui keikutsertaan berbagai lomba diharapkan potensi siswa berkembang.  Karena setiap siswa memiliki potensi dan keunikan sendiri-sendiri dan itu harus dikembangkan,” tegas Edy Suparyanto wakil kepala madrasah urusan kesiswaan.  (eds)

Show More

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *


The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.

Back to top button